Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Syarat Deposito Mandiri 2024 : Rupiah dan Valas

Deposito Mandiri 2023 - Meskipun dari segi return tahunan Deposito bisa dikatakan lebih rendah dibandingkan instrumen investasi lainnya, nyatanya produk simpanan berjangka ini banyak dipilih oleh masyarakat karena faktor keamanannya.

Nah, salah satu bank penyedia produk Deposito yang akan saya bahas kali ini adalah Deposito Mandiri. Bank milik pemerintah ini menyediakan produk deposito baik dalam bentuk rupiah maupun valas.

Suku bunga Deposito Mandiri yang ditawarkan juga cukup menarik, tidak kalah dari produk Deposito sejenis dari bank-bank lainnya. Sementara itu untuk jangka waktu simpanan (tenor) cukup bervariatif, mulai dari 1, 3, 6, 12, hingga 24 bulan.

Oh ya, untuk saat ini pembukaan rekening Deposito Mandiri juga tidak harus datang ke kantor cabang langsung lho. Anda dapat menggunakan layanan Livin By Mandiri untuk melakukan deposit mulai dari Rp 1 juta saja. Lebih ringan dari pada harus lewat kantor cabang, dimana Anda harus melakukan deposit minimal Rp 10 juta. 

Syarat Deposito Mandiri 2023

Langsung saja berikut ini adalah persyaratan Deposito Mandiri, baik Deposito Rupiah maupun Valas lengkap dengan fasilitas yang akan diperoleh.

Deposito Rupiah Mandiri

Sesuai namanya, Deposito Rupiah Mandiri artinya Anda dapat berinvestasi dengan mata uang lokal, yaitu rupiah. 

Ketentuan

  • Bunga dihitung berdasarkan jumlah hari sebenarnya ( 1 tahun dihitung 365 hari)
  • Jangka waktu simpanan mulai dari 1, 3, 6, 12, dan 24 bulan
  • Anda bebas melakukan perpanjangan deposito secara otomatis (Automatic Roll Over /ARO)
  • Anda bebas menginvestasikan kembali bunga deposito ke pokok deposito atau ditransfer ke rekening Mandiri (tabungan/giro) yang dapat ditarik setiap saat
  • Khusus deposito yang dibuka melalui Livin’ by Mandiri, maka pencairan dan pembatalan deposito otomatis/ARO dapat dilakukan secara online. Pembatalan perpanjangan deposito otomatis/ARO maksimal dilakukan H-2 sebelum Deposito jatuh tempo.
  • Bunga deposito dapat diterima di muka
  • Deposito dapat dibuka atas nama 2 orang pribadi (joint account)

Fasilitas

  • Pembukaan Deposito dapat dilakukan secara online lewat Livin Mandiri
  • Deposito dapat diperpanjang secara otomatis saat jatuh tempo
  • Tersedia layanan informasi dan pembatalan perpanjangan deposito otomatis/ARO melalui Livin Mandiri
  • Deposito dapat dijadikan sebagai jaminan kredit

Syarat Deposito Mandiri Rupiah

  • Memiliki rekening tabungan Mandiri/Giro
  • Deposit minimal Rp 10 juta di kantor cabang atau Rp 1 juta melalui Livin Mandiri
  • WNI melampirkan KTP
  • WNA melampirkan Paspor dan KIMS / KITAS / KITAP (Kartu Ijin Menetap Sementara / Kartu Ijin Tinggal Sementara
  • Biaya materai saat pembukaan dan pencairan deposito sesuai ketentuan yang berlaku
  • Bunga dikenakan pajak sesuai dengan ketentuan yang berlaku
Tambahan :
  • Deposito dengan mengatasnamakan perusahaan wajib melampirkan KTP, SIUP, NPWP, dan Akte pendirian usaha

Deposito Valas Mandiri

Pada Deposito Valas Mandiri tersedia berbagai pilihan mata uang seperti USD, JPY, EUR, CHF, SGD, GBP, AUD, HKD, CNY.

Berikut ini adalah syarat dan ketentuan Deposito Valas Mandiri !

Ketentuan

  • Bunga dihitung berdasarkan jumlah hari sebenarnya (1 tahun dihitung 365 hari)
  • Jangka waktu simpanan mulai dari 1, 3, 6, 12, dan 24 bulan
  • Penempatan Deposito USD dengan setoran banknotes USD 100 (kondisi fisik baik) berlaku 1 :1 (nominal deposito USD yang dibukukan sama dengan nominal banknotes USD yang disetorkan, tanpa dikenakan biaya atau komisi).
  • Bebas komisi untuk penarikan banknotes USD hasil pencairan deposito USD sampai dengan USD 20,000/nasabah per bulan (selama persediaan di cabang masih ada), sedangkan untuk penarikan >USD 20,000 hanya dikenakan komisi 0.5% dari nominal penarikan.
  • Anda bebas melakukan investasi kembali bunga yang diperoleh ke dalam pokok deposito atau ditransfer langsung ke rekening tabungan Mandiri
  • Bunga Deposito dapat diterima di muka
  • Deposito dapat dibuka atas nama 2 orang pribadi (joint account)

Fasilitas

  • Deposito Mandiri dapat diperpanjang secara otomatis (Automatic Roll Over) pada saat jatuh tempo tanpa harus mengganti bilyet, yakni menurut nominal pokok deposito maupun nominal plus bunga deposito.
  • Tersedia layanan informasi atau pun pembatalan perpanjangan deposito otomatis lewat SMS, Internet Mandiri, maupun Mandiri call
  • Deposito dapat dijadikan agunan pinjaman dan Anda tetap akan mendapatkan bunga

Syarat Deposito Mandiri Valas

  • Memiliki rekening tabungan Mandiri/Giro
  • WNI melampirkan KTP
  • WNA melampirkan Paspor dan KIMS / KITAS / KITAP (Kartu Ijin Menetap Sementara / Kartu Ijin Tinggal Sementara
  • Biaya materai saat pembukaan dan pencairan deposito sesuai ketentuan yang berlaku
  • Bunga dikenakan pajak sesuai dengan ketentuan yang berlaku
  • Penyetoran atau pencairan dalam rupiah, valas selain USD atau valas yang tidak sejenis dikenakan kurs jual beli

Minimal Deposito

Jenis ValasMinimal Deposit
 United State Dollar USD 1.000
 Singapore Dollar SGD 1.000
 Euro EUR 1.000
 Australian Dollar AUD 2.000
 Pondsterling GBP 1.000
 Japanese Yen JPY 150.000
 Hong Kong Dollar HKD 10.000
 Swiss Franc CHF 2.000
 China Yuan CHF 7.000

Biaya Deposito Mandiri

Selain bunga, Anda harus tahu juga biaya-biaya yang muncul dalam Deposito Mandiri, yaitu sebagai berikut !

Biaya Deposito Rupiah

Jenis BiayaNominal Biaya
 Penerbitan/Pencairan Deposito Gratis kecuali bea materai
 Penalti pencairan sebelum jatuh tempo dengan nominal s.d. Rp250 juta 0,50 dari nilai nominal
Penalti pencairan sebelum jatuh tempo  dengan nominal di atas Rp 250 juta suku bunga penalti
 Penggantian Bilyet Deposito karena hilang/rusak Rp 25.000 belum termasuk bea materai

Biaya Deposito Valas

Jenis ValasMinimal Deposit
 Penerbitan/Pencairan Deposito Gratis, kecuali bea materai
 Penalti pencairan sebelum jatuh tempo dengan nominal s.d. 25.000 USD Suku bunga penalti
 Biaya penggantian buku karena penuh/rusak/hilang Gratis
 Penyetoran dalam bentuk devisa valuta sama 1 : 1
 Penyetoran dalam bentuk devisa valuta berbeda kurs beli DU setoran : kurs jual DU deposito
 Penarikan dalam bentuk devisa valuta sama 1 : 1
 Penarikan dalam bentuk devisa valuta berbeda kurs beli DU deposito : kurs jual DU penarikan
 Penggantian Bilyet Deposito karena hilang/rusak Rp25.000, belum termasuk biaya meterai
 Penerbitan/pencairan Deposit on Call (DOC) Gratis, kecuali bea materai
 Penalti pencairan sebelum jatuh tempo Deposit on Call (DOC) Bebas penalti dan bunga berjalan tidak dibayar

Tanya Jawab

Minimal deposito Mandiri berapa?

Khusus Deposito dalam bentuk rupiah, minimal Rp 10 juta untuk pembukaan Deposito di kantor cabang, dan Rp 1 juta untuk pembukaan deposito melalui aplikasi Livin Mandiri.

Kesimpulan

Pada dasarnya ada dua jenis Deposito Mandiri, yaitu Rupiah dan Valas (Valuta Asing). Dari kedua jenis deposito ini memiliki syarat dan ketentuan yang berbeda-beda karena jelas mata uangnya juga berbeda.

Yang menarik, Anda dapat membuka rekening Deposito melalui aplikasi Livin Mandiri. Untuk tutorialnya saya bahas di artikel berikutnya ya !

Demikian informasi mengenai syarat Deposito Mandiri 2024, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Syarat Deposito Mandiri 2024 : Rupiah dan Valas"